Pembukaan Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap II, Ketua BLK Berharap BLK Bisa Menjadi Program Unggulan Pemerintah Daerah

 


NUSANTARANEWS.NET, Tanah Bumbu-- Ketua BLK Tanah Bumbu Riza Akhyari berharap  BLK bisa menjadi program unggulan pemerintah daerah. 

"Harapan kami BLK bisa jadi solusi masalah, menjadi  program unggulan dari pemerintah daerah karena industri di Tanah bumbu itu sebenarnya besar sekali tapi serapan tenaga kerja yang masuk ke sana sangat sedikit, " tuturnya kepada Nusantaranews.net pada acara Pembukaan Pelatihan Berbasis Kompetensi Tahap II di Kantor Bupati Tanah Bumbu, Selasa (16/05/2022). 

Ia mengatakan banyak peserta pelatihan yang belum siap untuk masuk dunia kerja.

"Sebagian kesulitan beradaptasi dengan disiplin perusahaan, ketatnya perusahaan dan target-target perusahaan, intinya mereka belum siap masuk dunia kerja," ujarnya. 

Oleh karena itu pihaknya telah menyusun program untuk melahirkan  pekerja yang amanah dan berkah. 

"kita mau memperbaiki itikad mentalitas. Ada bimbingan bagaimana caranya untuk bisa memahami konsep rezeki, bahwa segala sesuatu itu rezeki termasuk kita ikut kelas dapat ilmu itu kan rezeki juga. Jadi kita dorong untuk hal-hal semacam itu," imbuhnya. 

Para peserta yang telah menyelesaikan pelatihan akan mengikuti program magang sebagai wahana untuk latihan terjun ke dunia kerja.

"Setelah menyelesaikan pelatihan ada program magang kita dorong mereka untuk masuk, jadi harapan kita setelah mereka magang lalu mereka bisa masuk secara permanen tapi seandainya tidak, karena tidak semua orang bisa cocok menjadi karyawan, kita carikan tempat mereka untuk bisa mengembangkan usaha, jadi kita dorong ke arah enterpreneur, " pungkasnya. [Sri Purwanti]

Post a Comment

Previous Post Next Post