Jum,at Curhat IPTU Hasbullah Kapolsek Pagelaran
Jaga Kamtibmas,Tekan Kenakalan Remaja
Pringsewu (Nusantara Nesw) Memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap selalu menjaga situasi keamanan masyarakat, termasuk juga menyampaikan Kamtibmas terkait dengan maraknya curanmor yang sering terjadi di wilkum polsek Pagelaran supaya warga lebih berhati hati terutama bagi mereka yang mempunyai kendaraan bermotor baik itu R2 dan R4, menjadi salah satu poin pada Jumat curhat yang digelar oleh Polsek Pagelaran Polres Pringsewu Polda Lampung, Jumat (27/1/23).
Jumat curhat yang digelar di Pekon Sukaratu Kecamatan Pagelaran ini, tidak kalah pentingnya juga menghimbau bagi para orang tua yang mempunyai anak remaja agar lebih diperhatikan supaya tidak terjerumus dalam kelompok gank motor, termasuk dengan berkembangnya dunia sosial media.
” Kami juga Menghimbau kepada warga bila mempunyai permasalahan agar tidak sungkan sungkan untuk berkomunikasi/kordinasi dengan Kepala pekon,Kapolsek atau bhabinkamtibmasnya agar permasalahan bisa cepat diselesaikan, “ujar Kapolsek Pagelaran Iptu Hasbuloh.SH pada sesi pembukaan Jumat curhat.
Lanjutnya, kegiatan Jum’at Curhat ini, termasuk untuk mendengarkan keluh kesah dan masukan dari masyarakat mengenai situasi kamtibmas terkini di wilayah Polsek setempat.
” pelaksanaan Jumat Jumat ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Polsek pagelaran. Masyarakat sangat antusias mengikuti giat Jumat Curhat dan mengharap dapat dilaksanakan secara rutin, “tutup Iptu Hasbuloh.
Post a Comment