Polres Mentawai: Beri Pengamanan Dan kenyamanan Salat Tarawih Tahun 2022

MENTAWAI, (NUSANTARANEWS. NET)  - Tim Polres dan Polsek jajaran Mentawai, melaksanakan pemantauan dan pengamanan kegiatan ibadah Salat Tarawih di Masjid yang ada di wilayah Tuapeijat Mentawai sekitarnya. 

Kapolres Kabupaten Kepulauan Mentawai, melalui Kasubsi PID Humas Polres Kepulauan Mentawai Bripka Yuki Irvianda, SH Menyebutkan, bahwa tim yang melaksanakan pengamanan yaitu anggota Polres dan Polsek jajaran yang telah perintahkan. Jumat,(15/4/2022).

“Masyarakat umat muslim antusias melaksanakan tarawih di Masjid, maka dari itu demi keamanan dan kenyamanan masyarakat dianggap perlu anggota Kepolisian melakukan pengamanan,” tuturnya.

Ia menambahkan Kasubsi PID Humas Polres Kepulauan Mentawai Bripka Yuki Irvianda, SH , tidak lupa anggotanya mengimbau masyarakat yang hendak salat tarawih untuk tetap taat akan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 salah satunya menggunakan masker.

“Harapan kita ibadah sholat taraweh tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan kondusif hingga puasa berakhir, kami dari pihak Polres Mentawai akan selalu melakukan pengamanan agar menghindari hal-hal yang tidak dinginkan. Sehingga pelaksanaan ibadah tarawih berjalan aman dan kondusif,” Pungkasnya. (Lraja). 

Post a Comment

Previous Post Next Post