Nusantaranews.net - Pasaman,
Bupati Pasaman ajak Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Pasaman untuk memperbanyak amalan di bulan Ramadhan. Disamping ibadah wajib, ada amalan seperti tahajud, dzikir, tadarus Al'quran, i'tikaf serta sedekah, yang sangat tinggi nilai pahalanya bila ditunaikan selama bulan ramadhan.
"Mari tingkatkan amal ibadah kita selama bulan suci ramadhan, karena doa-doa orang berpuasa akan diterima olah Allah subhanahu waata'ala."
Ajakan itu disampaikan Bupati H. Benny Utama saat memimpin apel pagi perdana bulan Ramadhan 1443 H atau minggu pertama bulan April 2022 M di halaman Kantor Bupati Pasaman, Senin (4/4).
Tausyiah senin pagi Bupati Pasaman tersebut sangat menyentuh. Selaku orang tua, Benny Utama mengajak pegawainya untuk tetap semangat bekerja sambil beribadah.
Kepada sekda dan kepala organisasi Perangkat Daerah (OPD), bupati menekankan untuk mempercepat realisasi program yang sudah dituang dalam DPA kegiatan masing-masing.
"Ini sudah masuk triwulan dua. Masyarakat sudah menunggu realisasi anggaran kegiatan pemerintah daerah. Dan harus diingat, Pasaman tidak memiliki investasi swasta, dan ekonomi masyarakat semata bergantung pada putaran APBD, untuk bisa diserap dalam bentuk program kegiatan di masyarakat," ujar Bupati Benny Utama.
Banyak ASN Pemkab Pasaman mengaku tersentuh dengan ceramah apel pagi Bupati Pasaman.
"Menyentuh sekali pidato apel pagi Pak Bupati tadi," aku Weliana, AMa., staf Dinas Kominfo Pasaman, di kantornya.(In Psm).
Post a Comment