Aksi Kabag Sumda Polres Payakumbuh ini Tuai Pujian Para Netizen



N3 Payakumbuh – Sungguh suatu pengabdian dan dedikasi yang tinggi dari seorang Perwira di Polres kota Payakumbuh serta pribadi yang humble ini, patut diacungi jempol.

Betapa tidak, pada Sabtu siang ini, (18/9/) lagi asyik ngopi di kedai kopi dipusat kota Payakumbuh, Kompol Russirwan yang akrab di sapa "Ayah" ini spontan didatangi beberapa anak jalanan (Anak Punk-red). Mereka tanpa masker, seketika Ayah tergerak,  mendekati mereka serta langsung memasangkan masker kepada mereka.

Tak heran, aksi sosok Kabag Sumda Polres Payakumbuh yang akrab dengan semua kalangan ini disambut bahagia dan senang hati oleh para anak jalanan ini. 

Ketika diwawancarai awak media, Ayah Russirwan mengatakan bahwa ini dilakukannya dalam rangka mengikuti protokol Covid-19 yang salah satunya kewajiban memakai masker. 

"Kita mesti saling peduli dan bersama-sama mengikuti dan melaksanakan protokol -Covid-19 dengan kesadaran akan penting nya memakai masker di tengah pandemi Covid-19 ini. Dimana saja berada upayakan agar kita aman dari orang lain dan orang lain pun aman dari kita", ujar Ayah Russirwan. (Rstp)

Post a Comment

Previous Post Next Post