Bantuan Perdana Bagi Masyarakat Terdampak Covid 19 Mulai Disalurkan

N3,Sarolangun - Sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Sarolangun dengan kebijakan Bupati Sarolangun H.Cek Endra hari ini, Senin (13/4/2020) mulai menyalurkan paket bantuan bahan makanan pokok kepada masyarakat yang terdampak penyebaran wabah Covid-19. Penyerahan perdana paket bantuan kepada masyarakat secara simbolis dilaksanakan di Kecamatan Pauh oleh Wakil Bupati H.Hillalatil Badri di halaman Kantor Camat Pauh.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Sarolangun H.Hillalatil Badri mengatakan, bantuan beras yang diberikan untuk Kecamatan Pauh tersebut dari data akan diberikan untuk 1111 Kepala Keluarga (KK) yang berat 20 Kg per KK.

" Ini adalah penyaluran perdana untuk bantuan beras bagi masyarakat, yang mana sudah kita serahkan langsung kepada Kades dalam Kecamatan Pauh," sebutnya.

Wabup berharap bantuan dari Pemerintah Kabupaten Sarolangun ini dapat tepat sasaran, karena menurutnya ini menyangkut kehidupan hajat orang banyak dari dampak Covid 19. Dengan itu dirinya meminta baik dari unsur Tripika Kecamatan, Media dan LSM untuk bersama-sama memantau dalam penyaluran bantuan sosial ini.

" Mari kita pantau bersama-sama sehingga bantuan ini tepat sasaran dan memang diberikan kepada yang berhak menerima, Jangan sampai dalam penyaluran dibawah ada unsur kekeluargaan," ucap H.Hillalatil Badri.

Dijelas Wabup H.Hillalatil Badri jika bantuan beras ini dibagi dalam 3 tahap, yaitu tahap Pertama, sebelum Puasa, Tahap Kedua sebelum Hari Raya atau Lebaran Idul Fitri dan tahap Ketiga sesudah Lebaran Idul Fitri.

" Hari ini adalah penyaluran tahap Pertama di Kecamatan Pauh, dan nanti sore lanjut ke Kecamatan Sarolangun," jelasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota DPRD Sarolangun, Asisten I, Kepala OPD terkait, Camat Pauh, Kapolsek Pauh, Unsur Tripika Kecamatan dan para Kades. (SRF)

Post a Comment

Previous Post Next Post