Warga Tersenyum Berkat Jambanisasi Satgas TMMD Kodim Pasuruan


Tim Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-106 di Wilayah Kodim 0819/Pasuruan, membangun jambanisasi untuk masyarakat Desa jatiarjo Kecamatan prigen  Kabupaten Pasuruan, Kamis (24/10/2019)

Danramil 0819/19 Prigen Kapten Inf Agus Mardiyanto mengatakan, tujuan pembangunan jambanisasi tersebut dikarenakan masih banyaknya masyarakat yang belum memiliki jamban sehat, dengan berkoordinasi dengan aparat pemeritah desa dan melaksanakan surve ada beberapa rumah yang belum mempunyai fasilitas BAB yang sehat, dengan pembangunan ini, masyarakat diharapkan mau merubah taraf hidup sehat,'jelas danramil.

Lebih lanjut, masyarakat selama ini menjadikan sungai sebagai tempat untuk buang hajat. Tentu hal ini sangat berbahaya karena sungai akan menjadi kotor dan nantinya akan bedampak pencemaran lingkungan.

Menambahkan, bukan hanya jambanisasi saja yang akan dibangun, Pembangunan jembatan, pavingisasi jalan, pembangunan rumah tidak layak huni, pembangunan MCK mushola miftahul khoir, hal ini merupakan kepedulian TNI kepada masyarakat, khusunya masyarakat di Desa jatiarjo, Kecamatan prigen dalam Kemanunggalan antara TNI dan Rakyat " ujar danramil.

Ibu Cariyati warga Dusun Cowek Rt.25 Rw.12 Desa Jatiarjo Kecamatan Prigen yang rumahnya mendapat bantuan jambanisasi mengucapkan rasa terima kasih kepada TNI yang telah peduli dan membantu warga dalam membantu pembuatan jamban sehingga ia bersama warga lainnya tidak susah payah lagi untuk membuang air ke sungai,

"Terima kasih atas kepedulian TNI Kodim 0819/Pasuruan, Pembangunan jambanisasi ini sudah lama kami idamkan, akhirnya sekarang bisa terealisasi," ujarnya.

Post a Comment

Previous Post Next Post