N3,Sarolangun ~ Hari kedua pelaksanaan Evaluasi Belajar Semester (EBS) Genap MTsN 1 Sarolangun berjalan lancar dan tertib. Dari pantauan di sekolah tidak ditemukan kendala yang berarti baik itu dari pihak panitia selaku penyelenggara maupun dari peserta ujian EBS sendiri,Selasa (18/6/2019).
Hal tersebut sangat diapresiasi oleh Kepala MTsN 1 Sarolangun Ahmad Fauzi,S.Ag yang melihat kerja sama yang telah ditunjukkan oleh segenap panitia yang bahu membahu agar pelaksanaan kegiatan ujian ini berjalan lancar hingga sampai akhir pelaksanaan ujian nanti.
" Saya berharap sampai selesainya ujian ini nanti tidak ada kendala yang berarti dan berjalan dengan sukses,"harapnya.
Ahmad Fauzi juga menyebutkan jika ujian Semester genap kenaikan kelas ini dilaksanakan selama enam hari,yang di mulai pada hari Senin - Sabtu mendatang. Yang mana di ikuti sebanyak 525 siswa -siswi MTsN 1 Sarolangun. (SRF)