NANGGALO, Masyarakat Kelurahan Tabiang Banda Gadang Kecamatan Nanggalo mendapatkan musibah banjir. Musibah ini dialami warga Perumaham Kubu Tama RT.03 RW.01 yang dihuni lebih kurang 36 KK, Rabu siang (10/04).
Masyarakat kompleks terdampak atas musibah ini. Banjir sudah mulai surut sore hari namun meninggalkan lumpur dan duka bagi warga.
Bantuan dari dinas terkait, BPBD, Dinas PUPR, Dinas Sosial, Polsek, Kecamatan, Kelurahan dan warga bahu membahu untuk membersihkan rumah warga dan juga bantuan konsumsi.
Semoga ada pihak - pihak yang mau membantu warga Kubu Tama yang mengalami musibah. Bantuan dari pihak Balai Sungai Wilayah V juga sangat diharapkan untuk membuatkan sheetpile dan pintu air dekat perumahan tersebut di Batang Air Kuranji.
Diharapkan keberadaan sheetpile dan pintu air itu bisa mengurangi dampak banjir bagi warga kubutama Kelurahan Tabiang Banda Gadang.
Post a Comment