N3 Payakumbuh - Dalam rangka berbagi dengan masyarakat kota Payakumbuh, Ikatan Keluarga Dewan membagikan paket sembako kepada masyarakat kota Payakumbuh.
Ratusan masyarakat tampak memenuhi kantor DPRD Kota Payakumbuh sejak pagi, kedatangan masyarakat ini bukan karena ingin berunjuk rasa, tetapi mengantri untuk mendapatkan sembako.
"Ikatan Keluarga Dewan (IKADE) berbagi dibulan yang penuh berkah," begitulah tulisan yang tampak tertera di spanduk dalam acara yang digelar di Aula Kantor DPRD Kota Payakumbuh, Senin (11/6).
Ketua IKADE Kota Payakumbuh Efrialti, SH mengatakan pembagian sembako ini merupakan kegiatan tahunan, ini adalah bentuk silaturahmi dan saling berbagi bersama masyarakat Kota Payakumbuh, pada tahun ini 466 Paket, dibandingkan tahun lalu terjadi peningkatan. Sumber dana merupakan dana Hibah dari APBD Kota Payakumbuh.
"Terimakasih kepada semua pihak atas terselenggaranya acara ini, semoga kedepannya bertambah hendaknya jumlah paket sembako yang bisa kita bagikan," ujar Efrialti yang merupakan istri Ketua DPRD Kota Payakumbuh.
Ketua DPRD Kota Payakumbuh YB. Dt. Parmato Alam mengatakan Alhamdulillah dengan bekerjasama dengan Pemko Payakumbuh melalui Dinas P3AP2KB, IKADE bisa menyelenggarakan Pembagian Paket Sembako kepada masyarakat.
"Diharapkan dengan adanya pembagian sembako ini menjadi nilai ibadah disisi Allah S.W.T. Bagi penerima paket sembako ini dapat meringankan kebutuhan kita pasca melewati lebaran yang sebentar lagi akan datang," ujar Dt. Parmato Alam.
"Sebagai pimpinan DPRD Kota Payakumbuh, saya ucapkan selamat menyambut dan merayakan Hari Raya Idul Fitri, serta selaku manusia biasa yang tak lepas dari kesalahan, saya ucapkan mohon maaf lahir dan bathin," ujarnya.
Adapun paket sembako yang dibagikan terdiri dari Beras 10Kg, Gula Pasir 2Kg, Minyak Makan 2 Liter, Tepung Terigu 1Kg, dan 1 Botol Sirup.
Yul (45), salah satu masyarakat yang menerima sembako mengatakan sangat menantikan digelarnya acara ini, karena bisa meringankan beban kebutuhan sembako di hari lebaran nanti.
"Rancak DPRD awak kalau bantuak iko ka masyarakat, selain tatolong untuak kebutuhan barayo, beban awak pun berkurang dek nyo, tarimokasih IKADE Kota Pikumbuah," pungkasnya. (Rahmat Sitepu)
Post a Comment