Siswa SD Negeri 03 Sarolangun Temukan Benda Yang Diduga Sabu-Sabu


N3, Sarolangun - Salah seorang siswa SD Negeri 03 Sarolangun tanpa sengaja menemukan barang haram jenis Sabu siap edar di areal yang tidak jauh dari sekolahnya.

Kapolres Sarolangun AKBP.Dadan Wira Laksana melalui Kasat Narkoba AKP.Tongam Manalu,saat  dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan itu.

Diungkapnya,kronologis penemuan benda yang diduga sabu-sabu tersebut,saat salah seorang siswa SD Negeri 03 Sarolangun sedang bermain di luar pekarangan sekolah tanpa disengaja menemukan satu botol balsem dan saat dibuka ternyata ada 6 buah plastik kecil yang berisi serbuk bening.

Merasa penasaran kemudian anak tersebut membawanya ke dewan guru,melihat penemuan itu guru pun merasa curiga lalu menghubungi pihak kepolisian Polres Sarolangun.

Mendapatkan informasi tersebut,Kasat Narkoba bersama anggota langsung bergerak ke lokasi dan mengamankan barang yang diduga sabu tersebut.

"Saat ini barang tersebut sudah kita amankan dan anggota kita masih terus melakukan penyidikam dan pengembangan untuk mencari pemiliknya,"ucap Kasat Narkoba Polres Sarolangun. (SRF)
Previous Post Next Post