N3 Payakumbuh – Sebagai bentuk
keprihatinan terhadap musibah di Payobasuang Kakanwil Kemenag Sumbar menyerahkan
bantuan awal kepada pengurus masjid Baiturrahman yang ambruk kelurahan
Payobasuang kecamatan Payakumbuh Timur, Senin (6/2).
Dalam ungkapan prihatinnya,
Kakanwil Hendri sampaikan maaf baru bisa hadir di lokasi hari ini. Kami sangat
minta maaf karena terlambat atau tidak dapat hadir, saat musibah datang. Pada
saat bersamaan, kami akan berangkat menuju Kementerian Agama RI di Jakarta
untuk mengikuti Rakernas. Sekali lagi kami mohon maaf kepada pengurus.
“Dengan komunikasi yang baik,
kami sudah mendapatkan laporan dari kepala kankemenag di daerah, baik dalam
lisan dan tulisan. Duka ini juga sudah kami lapokan kepada Menteri Agama dan
Dirjen Bimas Islam. Sekali lagi kami mohon maaf atas keterlambatan ini,"
ungkapnya.
Sementara itu pengurus Masjid
Baiturrahman Riswandi didampingi tokoh-tokoh masyarakat Payobasuang,
mengucapkan terima kasih dan kedatangan jajaran Kankemenag meninjau langsung
kondisi mesjid kami sudah merupakan sitawa sidingin (penawar-red) bagi
masyarakat kenagarian Payobasung.
Sambil menceritakan sejarah
mesjid dan kronologis kejadian yang memilukan hati kepada Kakanwil, Riswandi
menyebutkan, mesjid kita ini adalah mesjid kenagarian Pak yang telah kami
bangun pada tahun 1922 lalu.
Saat ini kami secara pribadi
masih sangat trauma dengan ambruknya mesjid. Rencana masyarakat kedepan adalah
membangun kembali mesjid ini. Kami dari panitia juga sedang kebut perlengkapan
administrasi sebagaimana arahan Walikota Payakumbuh dan Kepala Kankemenag.
Gambar saat ini juga sedang digarap. “Panitia bersama masyarakat juga sedang
merancang perluasan areal mesjid, agar memiliki lokasi parkir yang memadai.
Untuk pelaksanaan, shalat Jum'at kita manfaatkan pekarangan mesjid dengan
memanfaatkan 3 buah tenda besar. Saat ini tukang sedang bekerja membuat ruangan
darurat," terang Riswandi.
Usai menerima bantuan dana awal
dari kakanwil Kemenag Sumbar, Ketua pengurus mesjid bersama tokoh masyarakat
beserta Kakanwil meninjau semua lokasi mesjid. Kakanwil juga menyempatkan diri
meninjau ruangan MDTA Mesjid Baiturrahman yang saat ini disulap menjadi ruangan
pusat pelaksanaan kegiatan keagamaan. (Rahmat Sitepu)