N3 Payakumbuh - Pendidikan
merupakan hal yang amat penting untuk mencetak sumber daya manusia suatu
bangsa. Pendidikan yang berkualitas akan melahirkan generasi muda yang
berkualitas, begitu juga sebaliknya, pendidikan yang hanya diurus secara asal
asalan, sarana prasarananya tidak dilengkapi maka produk pendidikan juga swadaya, tidak akan
lahir manusia unggul.
Oleh karena itu pendidikan harus
diurus secara serius dan itu dibuktikan oleh pemerintah indonesia dengan
mengalokasikan 20 persen Anggaran nya untuk sektor pendidikan sesuai dengan
amanat undang undang.
Hal tersebut disampaikan Walikota
Payakumbuh Riza Falepi pada acara peresmian gedung Aula SMPN 2 Kota Payakumbuh,
Selasa (30/1). Turut hadir pada kesempatan itu Kepala Dinas Pendidikan Kota
Payakumbuh, AH Agustion, Kepala Sekolah dan Komite Sekolah SMPN 2 Payakumbuh, beserta
tenaga pendidikan, wali murid dan tokoh masyarakat setempat.
Dikatakan Riza Falepi, disamping
ketersediaan tenaga pendidik yang berkualitas dan kurikulum, penyediaan sarana
dan prasarana yang baik juga menentukan keberhasilan proses pendidikan.
Pihaknya manyambut baik dengan
berdirinya aula SMPN 2 Payakumbuh tersebut. "Alhamdulillah, SMPN 2 telah berhasil membangun sebuah Aula
yang bagus dan representatif, manfaatkanlah
dengan sebaik baiknya untuk menunjang prestasi sekolah kedepan," ungkap
Riza.
Kepada para siswa yang turut
hadir, Walikota Payakumbuh agar merawat
fasilitas yang telah disediakan pihak sekolah. "Tolong kepada siswa, harap
dijaga fasilitas yang sudah bagus ini, jaga kebersihannya, dengan melaksanakan
pola hidup bersih dan sehat," ajak Riza.
Terkait dengan kebersihan
sekolah, Wako Riza juga menyinggung
pentingnya keberadaan WC sekolah yang bersih sehat dan memadai. "Sekarang
tidak zamannnya lagi WC sekolah itu bau dan jorok. Kasihan kita lihat anak anak
sekolah kita yang terpaksa menahan bau tak sedap selama berada di WC sekolah,
paradigma ini harus kita robah," jelas Riza.
Ditambahkan Riza, pihaknya serius
membenahi kebersihan WC sekolah dan kapasitas WC yang memadai di sekolah.
“Idealnya satu WC untuk 30 siswa artinya, jumlah WC sekolah harus ditambah dan
disesuaikan dengan jumlah siswa," ulasnya.
"Khusus untuk WC sekolah,
saya anggarkan dana satu milyar untuk satu sekolah. Tahun ini kita berikan
kepada SMP 2 dan SMP 4, silahkan dimanfaatkan, bikin WC yang bagus dan layak
buat anak anak kita," simpul Riza Falepi (Rahmat Sitepu)