N3, Padang ~ Kota Padang dipastikan meraih Adipura pada tahun ini. Selasa (2/8) nanti, Walikota Padang menjemputnya ke Jakarta.
Ini merupakan penantian panjang bagi warga Kota Padang. Delapan tahun tak mengecap Adipura, lepas dari pangkuan, akhirnya kembali diraih pada tahun ini. Semua itu berkat kepedulian warga dalam menjaga kebersihan. Termasuk sokongan dari petugas kebersihan yang bekerja tak kenal lelah.
Kerinduan warga akan Adipura ini terlihat jelas. Rasa rindu itu ditumpahkan warga di media sosial. Saat 'Humas Kota Padang' memposting berita tentang rencana Walikota Padang menjemput Adipura di fanspage facebook-nya, lebih 40 netizen menanggapi positif. Warga pada umumnya mengungkapkan rasa bangganya atas raihan penghargaan kebersihan tersebut.
Seperti yang disampaikan seorang netizen, Ojha Daffa. Netizen ini mengapresiasi kinerja Pemko Padang selama ini.
"Selamat untuk Kota padang nan denai cinto atas piala adipura semua tdk lepas dari masyarakat, pejbat, pasukan orange yg selalu menjaga kebersihan dibawah kepemimpinan buya," cuitnya di ruang komentar facebook Humas Kota Padang.
Hal senada juga dikatakan M. Doris. Netizen ini melihat cukup banyak perubahan di Kota Padang selama beberapa waktu belakangan ini.
"Alhamdulillah..terimakasih pak Mahyeldi, kepemimpinanmu telah membawa banyak perubahan di Kota Padang ini, teruskan perjuanganmu pak. Kami selalu mendukung," ujarnya.
Netizen lain, Asep Ramadhan, juga ikut berkomentar singkat. "Welcome back piala adipura ke kota padang," tulisnya.
Seperti diketahui, Padang meraih penghargaan Adipura untuk kategori Kota Besar. Berdasarkan surat undangan yang telah sampai di meja Walikota Padang.
Surat undangan dari Dirjen Pengelolaan Sampah, Limbah, dan Bahan Beracun Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan tersebut bernomor: UN.74/PSLB3/P5/PLB.0/7/2017, bertanggal 25 Juli 2017. Surat undangan ditandatangani Plt Dirjen Pengelolaan Sampah, Limbah, dan Bahan Beracun Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, MR Karliansyah.
Dalam undangan itu disebutkan, Adipura akan diserahkan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo kepada kepala daerah penerima. Adipura diserahkan di Plaza Ir Soedjono Soerjo Manggala Wanabakti Jakarta Pusat, pukul 08.00 Wib.(Charlie / Taf / DU / Zal / Joim)