Sriwijaya FC Bersiap Rekrut Boaz Salossa dan Bio Paulin

Nusantara ~ Kejutan datang dari Sriwijaya FC jelang bergulirnya Piala Presiden. Manajemen Laskar Wong Kito kabarnya akan merekrut dua pemain ikon Persipura, Jayapura.

"Yang jelas dia pemain Timnas Nasional dan juga timnya tidak ikut Piala Presiden," ujar Sekretaris Sriwijaya FC, Ahmad Haris, Selasa (18/8/2015).

Informasi internal Sriwijaya FC menyebutkan bahwa pemain yang menjadi buruan memperkuat sektor depan dan bertahan Sriwijaya FC adalah Boaz Salossa dan Bio Paulin, kedua pemain ini bahkan sudah memasukkan biodata dan tengah diversifikasi manajemen Sriwijaya FC.

Bahkan, mereka sudah berbicara soal kontrak selama Piala Presiden. Selain Bio dan Boaz, nama lainnya Esteban Vizcarra juga tengah dibidik Laskar Wong Kito, meski sang gelandang sudah komitmen dengan pihak Arema Indonesia.**
Previous Post Next Post