Padang, Nn ~ Pemanfaatan lahan kosong sangat perlu di intensitaskan, apalagi dengan kondisi geografis di kecamatan padang selatan, hendaknya masyarakat dapat memberdayakannya dengan menanam berbagai jenis tumbuhan yang bermanfaat. Sehingga dapat mempercantik lingkungan rumah dan hasilnyapun bisa diberdayakan untuk keperluan olahan rumah tangga.
Hal ini yang disampaikan camat Padang Selatan Imelwati saat ditemui diruang kerjanya beberapa waktu lalu.
Menurutnya, selaku pemimpin, ia tidak saja memberikan motivasi terhadap warga, tetapi harus berbuat dulu dengan memberi contoh bagaimana memanfaatkan lahan yang kosong tadi bisa dirubah menjadi tanaman hidup. Urainya seraya mengajak wartawan nusantaranews.net keperkebunan mini yang terletak dilikungan kantornya.
Dalam areal itu ada ragam jenis sayuran, seperti saledri, cabai, sayur pangsit serta tanaman lainnya, yang kesemuanya itu dapat dimanfaatkan untuk keperluan sehari-hari. Selain untuk tanaman olahan rumah tangga, bisa juga ditanami tumbuhan herbal untuk keperluan pengobatan tradisional. Dengan sendirinya bisa menekan pengeluaran sehari-hari, imel menjelaskan
Dengan dengan rajin merawat pekarangan, akan berdampak pula terhadap berkurangnya sarang nyamuk DBD di perkarangan rumah, kalau perkarangan bersih nyamuk pun enggan bersarang diperkarangan rumah. Bandingkan jika perkarangan tidak dirawat, pasti banyak nyamuk yang akan bersarang disana, tegas imel.
Imel menghimbau agar warga Padang, khususnya warga Padang Selatan bisa memberdayakan perkarangan yang kosong menjadi perkarangan produktif. Selain bisa menekan pengeluaran ekonomi keluarga juga membuat lingkungan rumah bersih dan asri, imel mengakhiri. Mond/Daniel