Ir. Suprapto : "Kondisi Jalan Siap Pakai"

Nn, Padang --  Kondisi fisik prasarana jalan dua hari jelang pelaksanaan Tour de Singkarak (TdS) yang ke IV tahun 2012 telah rampung 90 persen. Meski tidak sesuai dengan harapan, namun pihak pelaksana berkomitmen akan selesai 100 persen jelang satu hari pelaksanaan event bertaraf internasional itu.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Prasaraja Jalan dan Permukiman Ir. Suprapto kepada wartawan nusantaranews.net via ponselnya beberapa menit lalu.

Memang, target dari pelaksanaan ini akan selesai satu minggu jelang perlombaan, tetapi perlu diketahui, yang menjadi hambatan saat ini, adalah kondisi cuaca yang kurang mendukung, terkadang, setengah hari diguyur hujan, setengah hari lagi panas. Bahkan pada hari berikutnya satu hari penuh diguyur hujan. Meski kita tidak menghendaki demikian, namun tentu kekuatan alam tidak dapat dihadang.

Kondisi demikian mengakibatkan, pihak pelaksana tidak dapat bekerja secara maksimal dan bekerja sesuai target yang telah ditentukan.

Mudah-mudahan, besok tidak ada lagi halangan yang dapat menghentikan pekerjaan. Sehingga perlombaan dapat berjalan dengan baik, harapnya. **
Previous Post Next Post