Fauzi Bahar Tinggalkan Diklat Untuk Tenangkan Warga

Nusantaranews, Padang -- Untuk menepis berbagai  isu yang berkembang di tengah- tengah masyarakat akan datangnya gempa besar di daerah ini sekitar 25 sampai 29 November 2010, Walikota Padang Drs. H. Fauzi Bahar, M. Si bersafari ke sejumlah Stasion Radio di Kota Padang, Rabu kemarin (24/11). 

Ia didampingi  Kepala Dinas Kominfo Kota Padang Drs. Hasrul Piliang, M.Si dan Kabid Humas Pemko Padang Richardi Akbar, S. Sos. Stasiun radio yang dikunjungi tersebut antara lain, Arbes Rasonia, RRI Padang, Sushi FM, Pronews dan Radio Padang FM.  Di lima  stasiun radio tersebut Fauzi Bahar menjelaskan secara gamblang, bahwa sebagai manusia biasa tidak seorangpun dapat mengetahui kapan suatu musibah datang di atas dunia ini, baik gempa, tsunami, dan bencana alam lainnya. Hanya Allah SWT yang hanya bisa mengetahuinya, tegas Fauzi Bahar.

Fauzi sengaja datang ke Padang di tengah- tengah kesibukannya sebagai peserta Diklat di Lemhanas RI Jakarta. Ia tidak ingin isu menakutkan itu semakin berkembang di Padang, sehingga menimbulkan trauma bagi masyarakat luas. Menurutnya isu- isu yang disebarluaskan melalui SMS oleh orang- orang yang tidak bertanggungjawab jangan diterima mentah-mentah. Kita agar tetap beraktifitas seperti biasa, jelasnya.

Tetapi ia mengajak warga kota selalu waspada dan mawas diri, serta meningkatkan iman dan taqwa. Kewaspadaan harus kita tingkatkan, sehingga hal- hal yang mungkin merugikan diri kita sendiri bias diantisipasi dengan baik, tambahnya.

Ia meyakinkan bahwa sampai saat ini para ilmuwan baru bisa menebak sesuatu setelah terjadi sesuatu, dan belum bisa menebak apa yang akan dilakukan oleh Yang Maha Pencipta. Sebagai orang beriman mari kita selalu mawas diri seraya meningkakan nilai ibadah, ujar Fauzi Bahar.

Pada lima radio tersebut Walikota Padang selalu mendapat pertanyaan dari masyarakat tentang maraknya isu gempa besar. Fauzi berharap masyarakat tidak mempercayai isu tersebut, karena hanya rasa takut dari penakut, untuk menakut nakuti  masyarakat.

Pimpinan  ke lima Stasiun Radio tersebut menyampaikan ucapan terima kasih dan bangga kepada walikota Padang atas konter terhadap berbagai isu yang berkembang saat ini. Sehingga masyarakat bisa lebih nyaman melakukan usaha dan aktifitasnya sehari- hari, terutama mencari nafkah untuk keluarga. rel/andre

Post a Comment

Previous Post Next Post