Ikut mendamping Kadis Perhubungan Akmal, SH, Kadis Prasjal & Tarkim Ir. Dody Ruswandi,Msc, Kadis DPKD Zul Evi Astar,SH, Kadis PSDA, Ir. Ali Musri, Kabiro humas dan Protokol Surya Budhi,SH, Pj Bupati Padang Pariaman, Walikota Bukittinggi Ismet Amzis dan Wawako Bukittinggi.
Dalam kesempatan tersebut Gubernur Sumbar Irwan Prayitno menyampaikan kondisi Bandara Internasional Minangkabau kelihatannya siap menampung arus mudik lebaran tahun ini, yang diperkirakan cukup besar karena masyarakat kita yang masih banyak dalam kondisi prihatin karena akibat bencana 30 September 2009 lalu. Arus mudik ini berasal dari kunjungan para dunsanak kita dari berbagai daerah di nusantara maupun luar negeri.
Kemudian Jalan Sicincin - Malalak sebagai jalan alternative perjalanan arus kenderaan Padang _ Bukitting bias menjadi alternative yang aman dan nyaman bagi kenderaan keluarga. Jalan ini memang belum begitu sempurna masih ada beberapa ruas jalan yang belum di aspal akan tetapi itulah terlalu berat, namun mungkin kita juga mesti waspada terhadap kondisi hujan.
Mudah budaya pulang basamo dari rantau ini akan mampu menggairahkan kembali perekonomian di daerah ini. Kondisi budaya pulang basamo ini juga diharapkan akan memotivasi pertumbuhan ekonomi Sumbar yang saat ini dan untuk beberapa bulan ke depan akan tumbuh pergerakan ekonomi yang luar biasa, karena bantuan bencana untuk perumahan penduduk yang terkena gempa sumbar bagi rumah rusak berat dan rusak sedang akan disalurkan. Ada 2 triliun uang akan beredar pada akhir tahun 2010 di Sumbar .
Kita yakin kesemua akan menampakan pengaruhnya dalam perkembangan ekonomi masyarakat dan gairah dampak dalam pelaksanaan pembangunan Sumbar ke depan, ungkapnya.
Kepada para dunsanak kita yang pulang kampung, mudah-mudah dapat merasa nyaman dan senang selalu bersama sanak keluraga , untuk itu semua kami menghimbau kita semua menjaga keamanan, ketertiban, ketenangan dan stabilitas pembangunan Sumbar yang lebih baik.
Kepada para perantau kita juga berharap memberikan sebuah motivasi dan semangat masyarakat kita agar kembali bangkit hidup dari kondisi prihatin saat ini untuk Sumbar yang mandani, sejahtera dan bermartabat, ujarnya. hms/red
Post a Comment